Perjalanan Bali - Jakarta - Bali Bersama Garuda Indonesia
Hallo guys! siapa nih yang kangen jalan - jalan di Indonesia aja? Karena angka positif covid 19 masih tinggi beberapa orang memanfaatkan waktunya untuk berkumpul bersama keluarga. Tidak hanya itu, jika pada tahun 2020 ini dunia normal tanpa covid 19 pastinya sudah liburan kesana maupun kesini dengan keluarga maupun dengan orang - orang yang kita sayang.
Kali ini aku pingin berbagai cerita nih, Jalan - jalan dari Bali - Jakarta - Bali dilakukan sebelum covid 19 yaitu pada bulan November 2019. Waktu 1 tahun yang lalu sih sudah ada berita tentang covid 19 di China. Perjalanan menuju Jakarta aku menggunakan pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 413 yang ATD (Actual Time Departure) 20.40 - 21.50 PM local time. Jadi tips ketika kamu bepergian menggunakan pesawat sebaiknya berangkat dari rumah 3 jam sebelumnya agar tidak terburu - buru guys.
Also Read : https://www.dewaagungwisnu.com/2020/05/tegu-kopi-kintamani-bali.html
Berikut untuk booking tiket yang sudah kamu lakukan melalui aplikasi Traveloka kemudian kamu harus melakukan transfer ke rekening atas nama PT. Trinusa Travelindo dengan nominal dan kode unik angka yang sama, Pastikan dengan kode unik angka yang sama ya guys! Untuk notifikasi tersebut kamu dapatkan melalui email yang terdaftar di aplikasi Traveloka.
Setelah kamu melakukan pembayaran, maka kamu akan mendapat email dari Traveloka kembali terkait bukti pembayaran yang terdapat Traveloka Booking ID dan mendapatkan PNR (Passenger Name Refference). So, simpan baik - baik email tersebut yang dimana ini sebagai bukti yang bisa kamu perlihatkan ke AVSEC yang jaga didepan dan perlihatkan ke petugas Airline.
Berikut perjalanan dari Bali Airport (DPS) menuju Jakarta (CGK)
Setelah boarding selesai dan pesawat ready for take off.
Beberapa menit sebelum landing di Soekarno Hatta International Airport yang dimana aku duduk di window seat aku bisa melihat lampu - lampu yang indah dan bersyukurnya bisa dapet jalan - jalan yang dimana belum ada berita - berita yang terkena positif covid - 19.
Menurut aku, semua pesawat sama aja sih dan tergantung dari servicenya bukan berati airline yang lainnya tidak bagus. Kalo kamu memang suka dengan kenyamanan dan servicenya bisa coba naik Garuda Indonesia jalan - jalan di Indonesia aja!
By the way, ke Jakarta sebentar aja kok cuma jenguk keponakan yang baru lahir dan ketemu keluarga - keluarga yang tinggal disana. Semoga keluarga ku sehat - sehat selalu ya di masa pandemi covid - 19 ini dan termasuk kamu juga semoga selalu sehat di masa pandemi covid 19!
Perjalanan dari Jakarta - Bali baliknya cuma sendiri.
Prinsipnya sebenernya gampang sekali, kalo kita sudah prepare dari rumah menuju bandara yang pertama pastinya kita siapkan tiket dan pastikan untuk Actual Time Departure (ATD) pastikan berangkatnya 3 jam sebelumnya biar di jalan santai gak terburu - buru.
Setelah self check in yang dimana biar bisa memilih seat dan mendapatkan boarding pass kemudian menuju ke checkin counter untuk checkin bagasi / luggage. Untuk carry on cuma tas yang berisi barang - barang penting seperti dompet, laptop, charger / powerbank, HP. Pastikan seperti parfume, pomade, handbody kamu taruh di checkin baggage saja.
Untuk dari Jakarta menuju Bali menggunakan pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 426 dengan Actual Time Departure (ATD) 17.20 PM local time.
Setelah boarding selesai kemudian pesawat ready for take off
tapi waktu itu cuaca mendung dan hujan besar.
Setelah ketinggian beberapa kaki masih terlihat berawan dan kabut.
Berikut untuk foto - foto ketika akan landing di Ngurah Rai International Airport (DPS)
Paling excited duduk di window seat apalagi dari kota manapun yang akan menuju Bali yang landingnya sore - sore untuk view Gunung Agung dan sawah - sawahnya keliatan! Semoga ada kesempatan lagi untuk jalan - jalan di kota lain bersama Garuda Indonesia - The Airline Of Indonesia! 🇮🇩
Apakah kamu ada cerita lain dengan Airline Garuda Indonesia? Yuk sharing di komentar ya!
Bagi anda yang ingin advertise brand hotel atau sponsorship melalui website saya, saya dengan senang hati dapat melakukan kerja sama dengan anda. Silahkan untuk melihat lebih detail disini. Terima Kasih
Shop Lightroom Presets :
Jangan lupa juga kunjungi :
Baca Juga :
2 comments
Semoga bisa nyusul
ReplyDeleteSemoga masss. Makasihhh 🙏🏻
Delete